Zackya's Blog

  • Home
  • About
  • Contact
  • categories
    • Sistem Teknologi dan Informasi
    • Pengantar Teknik
    • Sistem Multimedia
    • Interaksi Manusia & Komputer
    • Kecerdasan Buatan

 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh…

Selamat siang teman – teman ku semua, bagiamana kabar nya ? semoga selalu dalam lindungan – Nya yaa J.

Hari ini aku bakal ngajak kalian untuk ngebahas mengenai Evaluasi User Experience (UX) pada Aplikasi Mobile dan Web buatan sendiri. Sebelumnya yuk kita bahas dulu megenai Defenisi dari UX.

Defenisi User Experience (UX)

User experience (UX) sesuai artinya dalam bahasa indonesia “pengalaman pengguna” adalah pengalaman yang diberikan website atau aplikasi kepada penggunanya agar interaksi yang dilakukan menarik dan menyenangkan. Kalau dulu aplikasi mempunyai usability yang bagus saja cukup. Sekarang sebuah aplikasi juga harus memiliki UX yang bagus.

Fungsi User Experience (UX)

-Memudahkan pengguna

Fungsi User Experience yang pertama yaitu memudahkan para pengguna saat memakai aplikasi sebab di dalamnya sdah tersedia penilaian dari aspek usability. Saat ini setiap aplikasi atau software pasti sudah dibuat supaya para pengguna mudah untuk memakainya.

-Menarik Minat Pengguna

Fungsi User Experience berikutnya yaitu untuk menarik minat para penggunanya agar menggunakan aplikasi secara terus menerus. Sebuah aplikasi yang tidak memiliki daya tarik bagi pengguna, pasti akan cepat ditinggalkan atau tidak dilirik sama sekali.

-Menghasilkan UI Yang Bagus

Perlu Anda ketahui bahwa User Interface (UI) adalah keluaran dari penerapan User Experience. Apabila penerapan UX di sebuah aplikasi sangat diperhatikan, maka dapat menghasilkan desain UI yang sangat bagus sehingga terkesan lebih menarik dan elegan.

-Berdampak Pada Faktor Kesuksesan

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa para pengguna akan lebih cepat meninggalkan aplikasi-aplikasi yang menurut mereka tidak memberikan pengalaman yang menarik. Misalnya, aplikasi WhatsApp dari waktu ke waktu semakin banyak digunakan oleh para pengguna smartphone karena aplikasi ini mampu memberikan pengalaman pengguna yang sangat menarik. Anda dapat membandingkan aplikasi WhatsApp dengan aplikasi kompetitornya yang justru semakin menurun dari waktu ke waktu. Hal inilah yang menjadikan User Experience sangat penting diterapkan untuk sebuah aplikasi agar meningkatkan atau mempertahankan kesuksesan.

-Untuk Memenangkan Persaingan

Penerapan User Experience pada produk-produk digital bertujuan untuk memenangkan persaingan. Terlebih dari tahun ke tahun produk digital yang hadir di dunia juga semakin bervariasi. Untuk memenangkan persaingan produk-produk digital itulah, maka sebuah produk harus memberikan pengalaman yang menarik bagi setiap pengguna.

Evaluasi UX pada Aplikasi ini menggunakan UEQ atau User Experience Questionnaire.

UEQ merupakan alat atau kuesioner yang mudah dan efisien untuk mengukur UX. UEQ sendiri memiliki 26 komponen pertanyaan dan tujuh pilihan jawaban. Versi Asli UEQ menggunakan Bahasa Inggris, namun UEQ ada juga yang versi Bahasa Indonesia, yaitu : H. B. Santoso, M. Schrepp, R. Yugo Kartono Isal, Y. Utomo, dan B.Priyogi, “Measuring User Experience of the Student-Centered e-Learning Environment,” J. Educ. Online-JEO, Vol. 13, No. 1, hal. 142 – 166, 2016.

 

 


 


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh gengs !

Haloo, gimana kabar nyaa nii ? semoga selalu baik – baik aja yaa…

Oh yaa kali ini aku bakal ngajak kalian semua buat ngebahas materi mengenai Project Tim nihh, sebelumnya yuk kita cari tau dulu apa defenisi dari project itu sendiri .

Defenisi Project

Project adalah sebuah aktivitas kerja sementara yang dilakukan untuk membuat produk atau jasa dengan waktu (awal sampai akhir) sudah ditentukan dengan jelas.

Defenisi Project Team

Project Team yaitu grup yang terdiri atas beberapa orang yang memliki berbagai macam keahlian dan dibentuk untuk meneliti rencana baru. Fungsi mereka adalah untuk mempertimbangkan dan mengusulkan cara terbaik guna mencapai hasil akhir yang terbaik.

Oh yaa, disini project team yang akan dilakukan adalah membuat desain logo, desain font, music, dan video sendiri. Aku juga bakal ngasih tau lagi ni defenisi – defenisi dari berbagai elemen yang aku sebutin diatas tadi.

Defenisi Logo

Logo adalah gambar dengan suatu arti, bisa berupa lukisan, sketsa, ataupun tulisan saja. Logo berperan untuk mewakili identitas pihak tertentu, entah itu bisnis, perusahaan, organisasi, negara, daerah, produk atau lain sebagainya.

Defenisi Font

Font merupakan desain untuk serangkaian karakter. Font adalah kombinasi dari jenis huruf dan kualitas lainnya, seperti ukuran, tebal, dan jarak. Misalnya, Times Roman adalah jenis huruf yang menentukan bentuk setiap karakter. Pada Times Roman, ada banyak font untuk dipilih – ukuran yang berbeda, miring, tebal, dan sebagainya. (Istilah font sering digunakan secara tidak benar sebagai sinonim untuk jenis huruf.)

Defenisi Musik

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)" musik adalah ilmu atau seni menyusun nada atau suara dl urutan, kombinasi, dan hubungan temporal untuk menghasilkan komposisi (suara) yang mempunyai kesatuan dan kesinam-bungan ".

Defenisi Video

Video adalah teknologi pengiriman sinyal elektronik dari suatu gambar yang bergerak. Aplikasi umum dari sinyal video yaitu seperti televisi, namun juga ia bisa juga digunakan dalam aplikasi lain di dalam bidang teknik, saintifik, produksi dan juga keamanan dan lainnya. Berdasarkan bahasa, kata video ini berasal dari kata Latin yang artinya “Saya lihat”.

Selain itu, video merupakan teknologi yang gunanya menangkap, merekam, memproses, mentransmisikan serta menata ulang gambar bergerak. Di mana biasanya menggunakan film seluloid, sinyal elektronik, atau media digital. Digital video sendiri merupakan jenis sistem video recording yang bekerja menggunakan sistem digital dibandingkan dengan analog dalam hal representasi videonya. Dan biasanya digital video direkam dalam tape, lalu didistribusikan melalui optical disc, misalnya seperti VCD dan DVD.

 

Mungkin sekian pembahasan mengenai “project Team”. Sampai jumpa lagi di lain kesempatan. Bye – Bye.

 

 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Selamat sore teman – teman ku semua, di kesempatan kali ini kita bakal ngebahas mengenai “Usability ”. Dulu sebenernya juga udah dibahas sih, cuman gapapa, biar lebih paham yukk kita bahas lagi. Sekarang kita bakal ngebahas mengenai “Evaluasi Usability” nya nihh, ayok langsung aja…

Pengertian Usability

Berikut pengertian usability menurut beberapa ahli :

Santoso, usability merupakan derajat kemampuan sebuah aplikasi untuk membantu pengguna menyelesaikan sebuah tugas.

ISO 9241-11 (Bevan, 1995), mendefinisikan usability merupakan sejauh mana suatu produk dapat digunakan oleh pengguna tertentu untuk mencapai target yang ditetapkan dengan effectiveness, efficiency dan satisfaction.

Jacob Nielson, usability didefinisikan sebagai kemampuan sistem untuk memenuhi kebutuhan pengguna dengan 5 atribut penilaian, yaitu learnability, efficiency, memorability, errors, dan satisfaction.

Pressman, usability merupakan tingkatan kemampuan antarmuka aplikasi dapat digunakan untuk mempermudah hidup pengguna.

ALAT UJI USABILITY

·      SUS (System Usability Scale) : Merupakan kuisioner yang sederhana dan dapat diandalkan

·      QUIS (Questionnaire for User Interface Satisfaction)

·      CSUQ (Computer System Usability Questionnaire)

·      Words (adapted from Microsoft’s Product Reaction

·      Cards)

·      DLL

Nah, disini kita bakal bahas alat uji Usability yang no.1 yaitu SUS (System Usability Scale).

SUS (System Usability Scale)

SUS dikembangkan oleh John Brooke, merupakan skala kegunaan yang handal, populer, efektif dan murah yang dapat digunakan untuk penilaian global terhadap kegunaan system. SUS sendiri memiliki 10 komponen pertanyaan dan 5 pilihan jawaban mulai dari sangat tidak setuju sampai sangat setuju serta memiliki skor minimal 0 dan maksimal 100. Versi Asli SUS menggunakan Bahasa Inggris. SUS ada versi Bahasa Indonesia.

ATURAN PERHITUNGAN SKOR SUS

·           Setiap pertanyaan bernomor ganjil, skor setiap pertanyaan yang didapat dari skor    pengguna akan dikurangi 1.

·           Setiap pertanyaan bernomor genap, skor akhir didapat dari nilai 5 dikurangi skor  pertanyaan yang didapat dari pengguna.

·           Skor SUS didapat dari hasil penjumlahan skor setiap pertanyaan yang kemudian dikali 2,5.

TAHAPAN PENGAMBILAN DATA SUS

·                Prototype aplikasi harus selesai

•               Cari pengguna (responden)

•               Diberikan kuesioner (angket)

•               Responden mengisi form data diri

•               Responden mengerjakan tugas (task)

•               Responden mengisi kuesioner SUS

•               Wawancara (Opsi)

CONTOH ITEM SUS

·                Saya berpikir akan menggunakan sistem ini lagi.

·                Saya merasa sistem ini rumit untuk digunakan.

·                Saya merasa sistem ini mudah digunakan.

·                Saya membutuhkan bantuan dari orang lain atau teknisi dalam menggunakan sistem ini.

·                Saya merasa fitur-fitur sistem ini berjalan dengan semestinya.

·                DLL

Perlu diketahui bahwa Evaluasi usability merupakan suatu cara untuk meningkatkan atau mengembangkan sistem sebelum sistem tersebut diterapkan, untuk meningkatkan sistem yang sudah ada, dan untuk memilih sistem yang usable atau bermanfaat.

Sekian dulu pembahasan mengenai evaluasi usability nya, terimakasih…

 

 

 

 


 


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh sobat …

Selamat hari raya idul fitri 1442 H ya mohon maaf lahi dan bathin semua nya. Seperti biasa kita kembali ke rutinitas mingguan, yakni membuat sebuah artikel tentang materi perkuliahan untuk memenuhi tugas kuis.

Okee kali ini aku bakal ngajak kalian ngebahas materi mengenai “Editing Video”, sebelum itu kita harus tau dulu pengertian dari kalimat tersebut.

Defenisi Editing Video

Menurut Franky Cutuhatunewa melalui website www.caraeditvideo.com pada tahun 2014, yang dimaksud dengan Editing Video adalah sebuah proses edit terhadap klip-klip video hasil dari proses shooting, dimana pada proses ini seorang editor memilih atau menyunting gambar dalam bentuk Video tersebut dengan cara memotong klip-klip video (cut to cut) kemudian menggabungkan potonganpotongan video tersebut, menjadi sebuah video yang utuh untuk kemudian menjadi sebuah video yang baik untuk ditonton.

Peralatan yang diperlukan untuk Editing Video

1.  Komputer

Pada dasarnya kita memerlukan sebuah komputer untuk menjalankan perangkat lunak untuk mengedit video. Disarankan untuk menggunakan komputer baru dengan harddisk besar (untuk menyimpan video) dan prosesor dual core (untuk kecepatan tinggi komputer yang menjalankan). Saat ini, editing pada perangkat video seperti iPhone, iPad, iPod, Android dan tablet, dll. Jika memeiliki salah satunya kita juga dapat mengedit video kapanpun dan dimanapun!

2.  Menangkap perangkat keras video

Untuk mengedit sebuah video, pertama, kita perlu untuk mendapatkan beberapa video. Untuk merekam video, kita dapat menggunakan Camcorder, DVs, atau mengambil video dengan handphone kita. Camcorder lebih disukai karena mereka dapat membantu kita mengambil video yang lebih baik.

3.  video Editing Software

Sebagian besar komputer memiliki perangkat lunak editing video gratis. Jika kita pengguna Windows, maka kita akan memiliki Windows Live Movie Maker dan jika kita adalah pengguna Mac, maka kita akan mendapatkan iMovie. Kita bisa mendapatkan beberapa tips tentang cara menggunakan Windows Live Movie Maker dan bagaimana menggunakan iMovie sebelum memulai mengedit video.

 

Tujuan Editing Video

1.         Membuat lebih menarik sebuah rekaman

2.         Membuang bagian klip yang tidak dikehendaki

3.         Memilih klip-klip terbaik dari sebuah rekaman

4.         Menciptakan suasana baru dari kumpulan rekaman yang disusun

5.         Menambahkan efek, grafik, musik, transisi dan lainnya

6.         Mengubah gaya dan suasana hati dengan mengatur gambar dan video rekaman

Beberapa istilah yang berkatian dengan pekerjaan teknis video editing

1.Preview, adalah proses melihat keseluruhan materi shoting untuk mendapat gambaran pemilihan shot mana kira-kira yang akan dipakai di editing.

2.Logging, adalah melakukan proses pencatatan durasi time code in & out yang dibutuhkan pada media catatan kertas untuk di digitizing ke dalam hardisk

3.Digitize, merupakan kerja seorang editor untuk melakukan Pemindahan materi kaset video (capture) kedalam hard disk computer Untuk dapat di editing

4.Assembly, merupakan proses kerja editor untuk menyusun kembali materi editing berdasarkan naskah yang diberikan secara berurutan baik itu shot yang baik ataupun tidak baik

5.Rough cut, adalah proses editing berupa potongan-potongan shot-shot yang kasar atau belum rapi pada shot shot yang telah disusun berdasarkan naskah yang ada.

6.Fine cut, adalah proses editing berupa potongan-potongan shot yang baik dan tersusun rapi berdasarkan dengan persetujuan pada proporsi durasi yang diinginkan oleh Sutradara

7.Triming, adalah proses editing dimana editan yang sudah tersusun rapi akan lebih diperhalus kembali , dan struktur editing tidak dirubah lagi.

8.Titling, adalah proses pembuatan huruf tulisan yang akan digunakan untuk template, judul program, credit title yang berfungsi untuk memberikan informasi sesuatu kepada penonton.

9.Colour correction, adalah proses koreksi warna pada shot shot yang dirangkai sehingga semaximal mungkin mempunyai kesinambungan warna yang baik

10.Mixing, adalah penggabungan unsur suara, dialog, sound effek dan illustrasi musik(backsound) yang dibutuhkan oleh gambar, yang sudah ditentukan,dibuat,diedit,dikoreksi oleh seorang penata suara yang bekerjasama dengan Sutradara

 

 

 



Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh …

Hallo teman – teman semua, selamat siang semunya. Gimana puasanya ? masih lancar kan ? Gak terasa loh bentar lagi ramadhan akan berakhir, huhu sedihnya.

Okee teman - teman, kali ini aku bakal ngajak kalian untuk ngebahas materi mengenai “Prototype”. Ya masih sama kayak yang minggu lalu, tapi kali ini prototype nya untuk aplikasi versi mobile ya, sedangkan yang minggu kemaren untuk aplikasi versi web atau desktop. Yukk langsung aja ke pembahasannya

 

DEFENISI PROTOTYPE

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), prototype adalah model asli dari sebuah produk atau aplikasi yang menjadi contoh. Bisa juga disebut sebagai contoh baku yang memiliki ciri khas. 

Prototype merupakan model awal atau contoh yang dibuat untuk digunakan sebagai alat uji coba terhadap konsep yang sudah diperkenalkan. Prototipe biasanya dibuat untuk melakukan beberapa uji coba, seperti untuk mengetahui apakah konsep yang sudah dipaparkan bisa diimplementasikan ataupun untuk menguji selera pasar.

 

TUJUAN PROTOTYPE

Prototype bertujuan agar sebuah produk yang diluncurkan sesuai dengan permintaan pasar. Prototype bisa menjadi jembatan penghubung antara si produsen dan si konsumen untuk mewujudkan produk yang sesuai. Dengan begitu, produk yang diluncurkan akan diminati oleh konsumen.  Adanya prototype ini juga bisa menghemat biaya produksi karena produsen tidak perlu melakukan ‘trial and error’ atau ‘coba - coba’. Bisa dibayangkan, berapa besar biaya produksi yang harus dikeluarkan jika produsen tidak memiliki prototype dan hanya asal saja dalam mengeluarkan produk.

Berikut tujuan lain dari prototype, yaitu :

1.               Memunculkan ide-ide baru secara visual dan bisa mengembangkannya

2.               Mengevaluasi dan feedback pada rancangan interaktif

3.               Anggota tim developer dapat berinteraksi satu sama lain dengan baik

4.               Stakeholder ataupun user dapat berinteraksi langsung dengan prototype

 

MANFAAT PROTOTYPE

1.                  Dapat menghemat biaya

2.                  Dapat menjadi acuan untuk mengembangkan ide atau produk baru

3.                  Mendapatkan gambaran yang konkret tentang suatu konsep

4.                  Menjadi tahu apa keinginan konsumen

5.                  Memudahkan produsen untuk mempresentasikan produk yang akan diluncurkan di hadapan investor

KEUNGGULAN PROTOTYPE

Terjadi komunikasi yang baik antara developer dan co


 


ASSALAMUALAIKUM WARAHMATULLAHI WABARAKATUH…

Hai teman – teman semua, jumpa lagi nih di blog aku yaitu Zackya’s blog. Pada kesempatan kali ini aku bakal ngajak teman – teman semua untuk ngebahas materi mengenai editing audio, sebelumnya kita harus tahu dulu bukan apa yang dimaksud dengan audio ? Daripada berlama – lama, yukk langsung aja ke pembahasannya.

DEFENISI AUDIO

Menurut sumber pikiranku.net audio adalah suara atau bunyi yang dihasilkan oleh getaran suatu benda, agar dapat tertangkap oleh telinga manusia getaran tersebut harus kuat minimal 20 kali / detik. Suara terdiri dari kata yang diucapkan, suara, musik dan bahkan kebisingan.

Suara yaitu suatu getaran yang dihasilkan oleh gesekan , pantulan dll., antara benda-banda. Sedangkan gelombang yaitu suatu getaran yang terdiri dari Amplitudo dan juga waktu. Suara dibangun oleh periode, Apabila Tidak Berarti itu bukanlah Suara.

Pengertian audio yang lainnya adalah merupakan salah satu elemen yang penting, karena ikut berperan dalam membangun sebuah sistem Komunikasi dalam bentuk suara, ialah suatu sinyal elektrik yang akan membawa unsur-unsur bunyi didalamnya. Audio itu terbentuk melalui beberapa tahap, diantaranya: tahap pengambilan atau penangkapan suara, sambungan transmisi yang membawa bunyi, amplifier, dll.

DEFENISI EDITING AUDIO

Editing audio adalah sebuah usaha yang dilakukan untuk merapikan dan membuat sebuah project, misalnya tayangan sebuah film, menjadi lebih berguna dan enak didengar pada bagian audionya.

TAHAP – TAHAP EDITING AUDIO

1.    Tahap Take Voice

Tahapan ini berupa pengambilan suara-suara yang diperlukan sesuai dengan kebutuhan script. Pengambilan suara bisa dilakukan  diluar studio ataupun didalam studio. Untuk outdoor take voice dilakukan dengan sebuah alat perekam seperti tape recorder atau sejenisnya. Sedangkan untuk indoor dilakukan didalam studio misalnya take voice oleh presenter. Kelebihan dari take voice indoor akan menghasilkan kualitas suara yang lebih bagus karena bebas dari suara-suara dari luar yang tidak diperlukan atau dibutuhkan.

2.      Loading + editing

Tahap ini adalah memasukan suara hasil take voice kedalam perangkat editing. Dari perangkat ini suara akan diedit sesuai dengan  kebutuhan, seperti menghilangkan noise, atau mengequalize suara sebelum di  campur atau dimix dengan suara-suara yang lain.

3.      Mixing

Tahap pencampuran suara-suara sesuai dengan suara yang dibutuhkan berdasarkan kebutuhan script. Mengatur suara latar (back sound misalnya music, effect, smash dan lain sebagainya), level volume suara, semuanya dilakukan di tahap ini.

4.    Transfering

Memindahkan suara hasil mixing ke media penyimpanan seperti  kaset, harddisk, dan lain sebagainya.

JENIS – JENIS AUDIO

1.     Audio Streaming

Audio Streaming adalah suatu istilah yang dipakai untuk mendengarkan siaran langsung atau live melalui jaringan internet. Seperti contohnya: Winamp (MP3), RealAudio (RAM) dan juga Liquid Radio.

2.        Audio visual

Audio visual adalah suatu istilah yang digunakan untuk seperangkat soundsystem yang dilengkapi dengan tampilan gambar, biasanya dipakai untuk presentasi.

3.        Audio Modem Riser (AMR)

AMR (Audio Modem Riser) adalah suatu istilah yang dipakai untuk sebuah kartu plug-in untuk motherboard intel yang memuat sirkuit audio ataupun Modem.

Mungkin sekian dulu pembahasan mengenai editing audio nya. Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi teman – teman semua…

 

 

 


 

Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda

POPULAR POSTS

  • Apa sih komputer itu ?

LABEL

  • Pengantar Teknik 11
  • SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI 11

Cari Blog Ini

Mengenai Saya

Foto saya
Zackya maulina
Lihat profil lengkapku

Arsip Blog

  • Desember 2022 (1)
  • Mei 2021 (6)
  • April 2021 (7)
  • Maret 2021 (9)
  • Februari 2021 (2)
  • Desember 2020 (6)
  • November 2020 (7)
  • Oktober 2020 (8)
  • September 2020 (3)
  • PRIVACY POLICE

Laporkan Penyalahgunaan

  • Search Engine ? Apa sih itu ?
          Search engine ? Apa ya itu..      Mungkin kata – kata search engine secara umum, belum diketahui oleh semua orang. Namun juga banyak...
  • PROTOTYPE MERUPAKAN ...
    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh … Hallo teman – teman semua, selamat sore. Gimana puasanya ? masih lancer kan ? semoga aja lah ya...
  • TAHAPAN EDITING AUDIO
    ASSALAMUALAIKUM WARAHMATULLAHI WABARAKATUH… Hai teman – teman semua, jumpa lagi nih di blog aku yaitu Zackya’s blog. Pada kesempatan kali ...
  • APA WIREFRAME ITU ? DAN BAGAIMANA CARA MENDESAIN WIREFRAME ?
      Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh Hai teman, jumpa lagi nih di blog kesayangan kita semua... Hari ini aku bakal ngebahas meng...
  • "Editing Video"
      Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh sobat … Selamat hari raya idul fitri 1442 H ya mohon maaf lahi dan bathin semua nya. Seperti ...
  • USER INTERFACE OR "UI"
      Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh Selamat malam geng ! Gimana kabar nya minggu ini ? Masih baik – baik aja kann... Di kesempa...
  • INTERNET MARKETING ADALAH . . .
           Assalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh...    Selamat datang lagi di blog aku, yaitu zackya’s blog. Untuk kali ini aku akan mem...
  • REKOMENDASI DRAMA KOREA YANG BAGUS DAN KEREN TAHUN 2020
                                                                                                                                                ...
  • ETIKA PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI
    ASSALAMUALAIKUM WARRAHMATULLAHI WABARAKATUH      Halo teman – teman,     Kembali lagi di blog kesayangan kita semua yaitu Zackya’s blog....
  • MENGENAL "MULTIMEDIA"
    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh           Hallo teman – teman semua, ini merupakan artikel pertama saya di semester 2, nggak tera...

HALAMAN

  • About
  • Contact
  • Privacy Police
  • Disclaimer

DISCLAIMER

https://www.zackyamaulina.com/p/disclaimer.html

PRIVACY POLICE

https://www.zackyamaulina.com/p/privacy-police.html

Designed by OddThemes | Distributed by Gooyaabi Templates